Jumat, 22 Januari 2010

RESEP BABI KECAP


paling gampang buatnya dan mudah dihapal. Aku hapal banget coz dah mulai masak ini sejak masa muda dulu...

Babi Kecap a.k.a BK




Bahan:
- 1/2 Kg daging babi (pilih samsam),
potong setebal 1cm dan setiap potongan
terdiri dari Kulit, Lemak dan daging
- 3 Siung Bawang Putih, haluskan
- 1/2 sdm lada hitam bubuk
- 1 sdt Garam
- 1 sdm Gula merah / gula pasir
- 1/2 sdt asam jawa
- 1/2 cup Ang ciu
- 2 buah Pe Kak
- 5 iris jahe (juga bisa gunakan sejempol lengkuas keprek,
sebagai pengganti jahe)
- 1 ruas bawang pré, potong jadi 3 bagian
- 2 sdm kecap manis
- 1 Ltr air
- 1 sdm minyak


Yok Masak!!

1. Campur daging dengan bawang putih,
lada hitam dan ang ciu lalu aduk rata.



2. Panaskan wajan dengan setetes minyak,
tumis daging hingga setengah matang



3. Masukan air beserta sisa bahan lainnya kecuali kecap,


masak hingga kuah setengah surut masukan kecap,



masak lagi hingga kuah benar2 habis, angkat.

4. Siap disajikan dengan nasi hangatlah....



NB: Jangan pernah mengganti dagingnya dengan yang lain,
karena bumbu ini sudah menyesuaikan dengan karakter Daging Babi,
jika ingin hasil masakan maksimal.

20 komentar:

RMY mengatakan...

kayaknya mudah banget bikinnya^^
makasih resepnya^^

RianTi mengatakan...

Wah kayanya enak dan gampang nih.. numpang nyontek resepnya yah.. txs

-ria-

serdadoedapoer mengatakan...

Untuk memasak silahkan contek habis-habisan Jeng, asal jangan di copy-paste untuk blog baru yach... :D

Unknown mengatakan...

coba deh nanti malam,smoga sukses juga.makasih y serdadoe :)

Kermit mengatakan...

wah tampaknya lezat sekali dan gampang bikinnya.
Thanks ya! sukses selalu :D

Unknown mengatakan...

Makasih untuk resepnya, resep ini menyempurnakan resep tempo doeloe tanteku.
Salam,
Cindy

serdadoedapoer mengatakan...

Sama-sama Mba Cindy
senang bisa membantu

saut van kelsen mengatakan...

mantap bro... minta ijin ya aku LINK kan blog ini ke blog ku

serdadoedapoer mengatakan...

boleh silakan di Link,

btw saya bukan Bro,
saya serdadu reta
en saya cewek...

hehehe....:D

cHaZz mengatakan...

THANK YOU VERY MUCH !!!!
skrg gw bisa buat babi kecap ndiri ga perlu bli di warung2 lg deh.. hehehe mo blajar mengirit nih anak kost critanya... btw tgl di bali jg yah?? ada fb gag?

sesame mengatakan...

numpang nanya niy.. 1 cup itu brp sdm / brp ml ya? tq... ^^

Anonim mengatakan...

Thank you buat resepnya. :) Banyak fotonya jadi tinggal nyontek masaknya. Maklum gua ga tahu masaknya mesti berapa lama.

Anonim mengatakan...

angciu 1/2 cup itu brapa sdm ?

Anonim mengatakan...

yummy...

Anonim mengatakan...

Yaaaa...babi kecapnya jadi dan enaaak sedaaaap sekali.Trima kasih ibu Serdadudapoer!

Potenza Infinity mengatakan...

Mantap resepnya.
rupanya terakhir ya masukan kecapnya.
aku malah salah nih, masukan kecapnya saat kuah masih banyak

salam.
Potenza Infinity
mypotenzainfinity.blogspot.com

jmarkushartono mengatakan...

beli bunga pekak dimana yach...?

serdadoedapoer mengatakan...

@jmarkushartono:
Beli Bunga PeKak (Star Anise) bisa beli di pasar traditional bagian bumbu2, Carrefour, Tiara Dewata(Denpasar), Hypermart

@sesame:
1 CUP = 236ml / 16sdm

Anonim mengatakan...

Aku baru aja selesai bikin resep babi kecap ini. Thanks banget. enak!!!!!

paman jr Tom's mengatakan...

Mmmm..... 맛있다